Kutai Barat, – Polres Kutai Barat terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pemilu 2024. Sebagai bentuk upaya preventif, Polres Kutai Barat secara intensif melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).Pada Sabtu, 27 Juli 2024 malam, patroli KRYD difokuskan pada lokasi-lokasi vital seperti kantor KPUD dan Bawaslu Kabupaten Kutai Barat. Selain itu, patroli juga menyasar daerah-daerah yang dianggap rawan gangguan kamtibmas.Kapolres Kutai Barat, AKBP Kade Budiyarta, S.I.K, melalui Kasi Humas IPDA Sukoco, mengatakan bahwa patroli KRYD bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan seperti curat, curas, dan curanmor. “Kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat di Kabupaten Kutai Barat merasa aman dan nyaman,” ujar Kasi Humas. 28